Akhirnya Habis Kesabaranku

Akhirnya habis kesabaranku. Ada apa gerangan kok tiba-tiba muncul kata habis kesbaran? Kata ini biasanya muncul pada orang yang marah atau sedang kesal karena menghadapai masalah. Benar, ane belakangan ini memang menghadapai banyak masalah baik seputar blogging maupun dalam kehiodupan nyata. Artikel ini ane tulis dan ane tujukan pada sobat "parasit" yang banyak menanamkan virus akhir-akhir ini. Spammer, benar sekali dan blg ini sepertinya menjadi mangsa empuk. Entah karena sering ikut kontes hingga serpnya bagus atau jug karena sentimen yang lainya. Huh, akhirnya meledak juga kesabaranku setelha lama kutahan.


Beberapa waktu ini blog ini memang banjir dengan komentar yang bikin kesel. Kalau dipikir tentu seneng jika blognya di komentari orang lain, berarti tandanya blog kita emang menarik sehingga membuat orang bicara. Namun jika yang ditulis hanyalah "sampah" yang mencari keuntungan sendiri, siapa yang mau? Komentar-komentar sampah emang marak belakangan ini utamanya di artikel kontes seo seperti Bisnis syariah dan juga yang mendekati final seperti kontes Pasang Iklan Gratis Sebagai Awal Mulai Bisnis Online. Mengapa mereka begitu tega melakukan ini pada ane.

Apa yang nggak ku berikan?
Semua hal tentang optimasi seo ane tuliskan secara lengkap mulai dari tips, trik hingga lahan backlink siap tanam. Ane yakin, trik di sini gak akan dibahas di tempat lain utamanya blog master seo yang cenderung pelit dan gak mau berbagi ilmu. Selain itu ane juga membuat agan semudah mungkin berkomentar disini. Tanpa capta atau moderasi sehingga dalam sekali klkik, komentar agan sudah muncul. Lalu kenapa mereka harus membalasnya dengan memberi sampah begini. Yah nggak apalah wong ya bisa di hapus, namun sikap nyampah bukanlah sikap baik dan bersahabat.

Ane juga mengijinkan komentar yang sebenarnya termasuk spam seperti kalimat yang sama, namun masih ane hargai karena itu juga butuh waktu dan energi yang membuatnya. Dan efeknya bagi blog ane juga gak berpengaruh, wong hanya text ama satu link.

Yang Nggak Bisa Di toleransi
adalah mengisikan link pada body komentar. Entah apa tujuanya, mencari tambahan backlink atau ingin merusak posisi serp yang ane bangun ato malah yang laen. Huh, klo hal yang satu ini, gak ane tolenransi sama sekali. Nggak tanggung-tanggung ane kemarin menghapus 50 an komentar model ini secara permanen. Dan sekarang ane juga memberi notifikasi pada komentar yang bunyinya:

Update:
Komentar yang ada link pada body akan langsung saya hapus selamanya. Mohon dimengerti.
Semoga dengan adanya notif diatas bisa menghentikan aksi spaming di blog belajar optimasi seo ini. Namun jika aksi seperti ini terus berlangsung, bukan tdak mungkin ane akan menerapkan sistem moderasi atau tanpa komentar sekalipun. Ya semoga gak sampai demikian sehingga kita bisa terus belajar dan berbagi tentang ilmu seo.